Resmi Peringkat Meningkat, Kini Prodi Ekonomi Syariah Raih Peringkat Akreditasi Baik Sekali

Magelang (2-3/3/2023) – Asesmen Lapangan (AL) dari Lembaga Akreditasi Mandiri Ekonomi Manajemen Bisnis dan Akuntansi (LAMEMBA) membuahkan hasil yang cukup memuaskan yaitu memperoleh peringkat akreditasi baik sekali.

Proses akreditasi melalui beberapa tahapan meliputi penyusunan LED (Laporan Evaluasi Diri) pada UPPS/PS dilanjutkan dengan Asesmen Kecukupan. Selanjutnya Asesmen Lapangan (AL) menjadi proses terakhir sebelum hasil penilaian akreditasi keluar. Asesmen lapangan yang dilakukan oleh tim asesor ini merupakan tahap lanjutan dari Asesmen Kecukupan Dokumen akreditasi Prodi Ekonomi Syariah. Proses AL dilaksanakan pada tanggal 2-3 Maret 2023. Kegiatan Asesmen Lapangan ini dilakukan secara secara luring atau asesor datang langsung ke kampus.

Asesor dalam kegiatan Asesmen Lapangan ini adalah Dr. Hefrizal Handra, M.Soc.Sc (Universitas Andalas Padang) dan Dr. Lilik Sugiharti, S.E., M.Si. (Universitas Airlangga Surabaya). Kedua asesor ini berasal dari LAMEMBA atau Lembaga Akreditasi Mandiri Ekonomi Manajemen Bisnis dan Akuntansi yang memiliki tugas untuk melakukan proses Akreditasi untuk Program Studi di Bidang Ekonomi, Manajemen, Bisnis dan Akuntansi, yang diprakasai oleh Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia (ISEI), Ikatan Akuntan Indonesia (IAI), dan Asosiasi Fakultas Ekonomi, dan Bisnis Indonesia (AFEBI).

Kegiatan Asesmen Lapangan dimulai pada hari Kamis (2/3/2023), yang diawali dengan pembukaan asesmen yang berisi sambutan dari Ketua STAI Syubbanul Wathon, Ahmad Fuad Hasyim HS, S.Pd.I., M.Pd. dan Ketua Yayasan Syubbanul Wathon, Achmad Izzudin, Lc., M.S.I., dilanjutkan dengan pengenalan panel asesor dan pembacaan pernyataan komitmen bersama dalam pelaksanaan asesmen lapangan. Kegiatan dilanjutkan dengan sesi konfirmasi data kuantitatif, wawancara dengan UPPS/PS, wawancara dengan alumni dan juga pengguna. Setelah sesi konfirmasi dengan beberapa pihak tersebut dilakukan, asesor melanjutkan agenda yaitu peninjauan lapangan yang meliputi pengecekan fasilitas, observasi proses belajar mengajar, pengecekan ruang dosen dan tenaga kependidikan, dan Pengecekan fasilitas umum dan fasilitas pendukung lainnya

Pada hari kedua, Jumat (3/3/2023) kegiatan AL dilanjutkan yang diawali sesi kepada dosen dan mahasiswa dilanjutkan dengan kerja mandiri asesor. Kegiatan Asesmen Lapangan ditutup dengan pembacaan rekomendasi dan penandatangan berita acara asesmen lapangan. Acara ditutup dengan kata penutup dari Ahmad Fuad Hasyim HS, S.Pd.I., M.Pd.I. selaku Ketua STAI Syubbanul Wathon. (Khayati)

Scroll to Top

https://feiradolivro-poa.com.br/